Kelompok Studi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) Prodi Manajemen Fakultas Bisnis Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta bekerjasama dengan kantor Advokat Dr. Agoes Pareira & Rekan telah menyelenggarakan Webinar Nasional pada tanggal 10 Agustus 2024. Webinar yang bertemakan “Pengenalan pelatihan dan ujian sertifikasi mediator Non Hakim” dibuka untuk umum, sehingga dapat diikuti oleh seluruh kelompok masyarakat. Webinar ini menekankan pentingnya memahami peran mediator non hakim dalam manajemen konflik, serta manfaat sertifikasi bagi pengembangan profesionalitas.
Untuk memahami pentingnya mediator Non Hakim ini perlu diketahui bahwa mediasi merupakan suatu proses alternatif dalam penyelesaian sengketa di luar jalur pengadilan, di mana pihak-pihak yang bersengketa berusaha mencapai kesepakatan bersama dengan bantuan seorang mediator yang netral dan terlatih. Dengan itu peran seorang mediator sangat diperlukan untuk membantu menyelesaikan konflik di tempat kerja tanpa melalui proses pengadilan dan diperlukan untuk meningkatkan hubungan kerja, meminimalisir sengketa, dan menciptakan lingkungan kerja yang lebih harmonis. Untuk menjadi mediator diperlukan sertifikasi yang bisa didapatkan setelah mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh lembaga yang telah memperoleh akreditasi dari Mahkamah Agung RI. Dengan itu Sertifikasi mediator diperlukan untuk menunjukkan bahwa individu tersebut memiliki kompetensi dan kualifikasi yang diperlukan untuk menangani konflik secara efektif.
Webinar ini diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Dr. Perminas Pangeran, Msi., CSA selaku Dekan Fakultas Bisnis Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta dan Dr.Agoes Parera sebagai Direktur dari Kantor Advokat Dr. Agoes Pareira & Rekan. Webinar ini dibagi menjadi dua sesi dengan Rr. Putri Ana, SS,MM, C.Med sebagai moderator. Sesi pertama pada webinar ini membahas tentang Pengenalan Mediator non Hakim dengan narasumber Bpk. Andriansyah K, S.H., M.H., CCD., C.Med. Lalu pada sesi kedua dibahas terkait Penelaahan & Studi Kasus dengan narasumber Bpk. Andriansyah K, S.H., M.H., CCD., C.Med. Selain itu, ada pula sesi tanya jawab dan forum umum yang dibuka untuk peserta agar dapat bertanya langsung kepada pembicara untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut tentang materi yang dibahas. Melalui webinar ini, diharapkan dapat menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman dari para peserta yang dapat dijadikan bekal untuk menghadapi dunia yang terus berubah dan berkembang, sehingga dapat menciptakan suasana kerja yang harmonis di masa yang akan datang.